Kontrol Blok Hunian Karutan Balikpapan Cek Keamanan dan Lingkungan

    Kontrol Blok Hunian Karutan Balikpapan Cek Keamanan dan Lingkungan

    Balikpapan - Dalam upaya untuk menjaga Kebersihan, Keamanan dan Ketertiban di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Balikpapan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur, Agus Salim beserta komandan jaga secara rutin melakukan kontrol Blok Hunian. Langkah ini dilakukan guna memastikan pengawasan yang ketat terhadap para Warga Binaan yang sedang menjalani masa hukuman.

    Dalam Kontrolnya, Karutan Balikpapan menyempatkan diri untuk berdialog dengan petugas dan Warga Binaan di blok hunian. Beliau menekankan pentingnya menjaga kebersihan dan keamanan di dalam Rutan. 

    "Kebersihan dan keamanan adalah hal yang sangat penting di dalam Rutan. Dengan kondisi yang bersih dan aman, kami dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada Warga Binaan, " Ucap Karutan Balikpapan

    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim menghimbau warga binaan di kamar hunian untuk merokok secara bergantian sebagai langkah untuk memastikan sirkulasi udara di dalam kamar tetap sehat dan tidak terisi penuh dengan asap rokok. Dalam upaya menjaga kualitas udara di blok hunian.

    "Kami mengajak para Warga Binaan merokok secara bergantian, dengan memperhatikan teman-teman yang lain. Hal ini akan membantu menjaga sirkulasi udara di dalam kamar dan menghindari penumpukan asap rokok yang dapat berdampak negatif pada kesehatan kita semua, " Tegas Karutan Balikpapan

    Salah satu aspek yang menjadi perhatian utama adalah Instalasi listrik dan Kabel di dalam kamar hunian. Karutan memeriksa secara teliti sistem listrik dan kabel untuk memastikan tidak ada potensi bahaya yang dapat terjadi untuk mencegah kejadian yang tidak diinginkan seperti kebakaran.

    Selain itu, Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim juga melaksanakan pemeriksaan alat pemadam api ringan di setiap Blok Hunian. Keberadaan alat pemadam api berfungsi dengan baik sangat penting untuk mengantisipasi keadaan darurat yang mungkin terjadi di dalam Rutan.

    Tak lupa, saat kontrol keliling blok hunian, Karutan memberikan instruksi kepada Komandan jaga dan anggota jaga yang bertugas agar senantiasa waspada dan deteksi dini dengan segala hal yang terjadi.

    "Selalu kontrol bergantian dan senantiasa komunikasi dengan komandan jaga jika menjumpai sesuatu hal gangguan kamtib" Ucap Karutan Balikpapan

    GALIH WICAKSONO

    GALIH WICAKSONO

    Artikel Sebelumnya

    Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445H...

    Artikel Berikutnya

    Teladani Kisah Nabi Yunus AS Bentuk Mental...

    Berita terkait

    Pembinaan Rohani Rutin, Tahanan dan Warga Binaan Nasrani Rutan Balikpapan Ikuti Ibadah Minggu
    Dukung Rencana Aksi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Rutan Balikpapan Ikuti Rapat Pemenuhan Data Laporan Kegiatan Panen Raya Serentak
    Sidang TPP di Rutan Balikpapan, Keluarga Dilibatkan untuk Mewujudkan Integrasi yang Sukses
    Pengarahan Kepala Rutan Balikpapan,  Penegasan Layanan Gratis dan Apresiasi  bagi Tahanan serta Warga Binaan
    Wujudkan Laporan Keuangan yang Akuntabel, Rutan Balikpapan Ikuti Entry Meeting BPK RI atas Pemeriksaan Interim Laporan Keuangan 2024 Secara Daring
    SOP Ketat, Natal Tetap Hikmat : Kepala Rutan Balikpapan Gelar Rapat Persiapan Perayaan Natal 2024
    Cegah Penularan HIV dan IMS, Klinik Rutan Balikpapan Dan Puskesmas Klandasan Lakukan Pemeriksaan Kesehatan ( Skrining ) Terhadap Tahanan Dan WBP
    Penguatan Tugas dan Fungsi Tim Pamintel Ditjenpas dalam Masa Transisi Kemenkumham di Rutan Balikpapan
    Jaga Stabilitas Keamanan dan Ketertiban Rutan Balikpapan Laksanakan Mutasi Warga Binaan
    Rutan Balikpapan Tingkatkan Pembinaan Rohani, Gelar Pengajian Rutin Setiap Malam Jumat untuk Tahanan dan Warga Binaan
    Komitmen Dalam Melayani Kesehatan Warga Binaan, Rutan Balikpapan Lakukan Kerjasama Bersama Klinik Khatulistiwa Dalam Melayani Pasien
    Habib Abdul Wahid Menyapa Warga Binaan Rutan Balikpapan
    Gerak Cepat Tindak Lanjuti Arahan Menteri, Rutan Balikpapan Gelar Razia Blok Hunian dan Tes Urine Bagi Warga Binaan
    Sosialisasi Pemenuhan Hak Integrasi Dan Halal Bihalal Petugas Dan Warga Binaan Rutan Balikpapan
    Wujudkan Pemasyarakatan Modern, Rutan Balikpapan Terima Supervisi dari Direktorat TI dan Kerja Sama Pemasyarakatan

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah TB Dan HIV/AIDS  Rutan Balikpapan Gelar Screening
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Tags